Langsung ke konten utama

PARTISIPASI MASYARAKAT KUNCI KELESTARIAN HUTAN

Gema Alam NTB: Hutan pada dasarnya memiliki fungsi hidrologi sebagai daerah tangkapan air, sebagai sumber plasma nutfah dan mengurangi polusiudara. Selainitu, hutan juga memiliki fungsi ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pulau Lombok memiliki luas5.435 km² dengan luashutan yang berada di kawasan Gunung Rinjani mencapai 125.000 ha, yang mana sebagian besarnya berad
a di wilayah Kabupaten Lombok Timur, yaitu 64.508,67 Ha atau 31,21% dari luas wilayah Kabupaten Lombok Timur yang mencapai 160.555 ha. Dari 20 kecamatan yang ada di Lombok Timur, 10 diantaranya berbatasan dengan kawasan hutan.
Berdasarkan data yang dirilis dalam Lombok Timur dalam Angka tahun 2012, di 10 kecamatan tersebut didiami oleh 544.673 jiwa atau 197.516 KK yang terdiri dari 252.414 laki-laki dan 292.259 perempuan dengan jumlah keluarga prasejahtera 93.464 KK. Angka tersebut mengindikasikan tingginya tingkat kemiskinan di kawasan hutan.
Memiliki banyaknya jumlah penduduk dan tingginya angka kemiskinan pada wilayah yang berada di kawasan hutan, mengindikasikan tinggiya ketergantungan masyarakat terhadap hutan di Lombok Timur. Kondisi ini berpotensi sebagai ancaman bagi keberlangsungan hutan tersebut. Sebagai indikasinya, terdapat ribuan ha hutan lindung dan produksi mengalami kerusakan yang disebabkan oleh salah satunya adalah perambahan.
Praktek perambahan hutan tidak terlepas dari factor kemiskinan karena terbatasnya lapangan kerja yang kemudian mendorong masyarakat untuk melakukan perambahan. Di Desa Mekar Sari sebagai contohnya. Berdasarkan profil desa tersebut, tercatat 400 ha hutan lindung, dan 200 ha kondisinya rusak. Dari 400 ha luas hutan di wilayah desa ini sekitar 300 ha sudah lama dikelola oleh sekitar 600 KK tanpa pengawasan dan control yang maksimal.
Mengatasi perambahan hutan tidak bias dilakukan secara parsial, tetapi harus komfrehensif. Mengeluarkan masyarakat dari hutan bukanlah solusi, justeru akan menambah masalah, tetapi jika masyarakat dibiarkan tanpa control, hutan akan habis. Maka kebijakannya mesti mampu mengakomodir kesejahteraan masyarakat dan juga kelestarian hutan. Salah satu kebijakan yang ditempuh pemerintah saat ini untuk mengatasi persoalan tersebut adalah pemberdayaan masyarakat melalui Kemitraan Kehutanan. Hal ini dibuktikan dengan dikeluarkannya P.39/Menhut-II/2013 tentang Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kemitraan Kehutanan Dalampasal 3 Permenhut tersebut menyebutkan bahwa tujuan Kemitraan Kehutanan adalah terwujudnya masyarakat setempat untuk mendapatkan manfaat secara langsung, melalui peningkatan kapasitas dan pemberian akses, ikut serta dalam mewujudkan pengelolaan hutan lestari, dan secara bertahap dapat berkembang menjadi pelaku ekonomi yang tangguh, mandiri, bertanggungjawab dan professional. Roh dari aturan ini adalah bagaimana agar masyarakat yang ada di sekitar hutan terpenuhi kebutuhannya tetapi juga kelestarian hutan terjaga.
Dari kondisi diatas, maka GEMA ALAM NTB, Samanta Foundation dan KPHL Rinjani Timur memandang penting menerapkan pengelolaan kawasan hutan seluas 300 ha melalui skema Kemitraan Kehutanan.
Penulis; Mansyur, S.Pd (Divisi Litbang)
Editor; L.Khaerul Anwar(Divisi Kampanye)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kacang Komak Sayuran Populer Warga Lombok

Suela. SK _ Kacang komak merupakan jenis sayur popular masyarakat pedesaan. Kacang-kacangan ini dibudidayakan oleh petani pada musim penghujan hingga dapat dipanen sampai dengan musim kemarau tiba.

Daftar Nama Desa dan Dusun di Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur

Berikut nama desa dan dusun dari 15 desa di Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur. 1). DESA BAGEK PAPAN    KODE POS : 83654 Dusun Tongtong Suit Dusun Bampak Dusun Bagik Papan 2). DESA TANAK GADANG   KODE POS : 83654 Dusun Temanjor Dusun Temanjor Timur Dusun Tegaron 3). DESA APITAIK    KODE POS : 83654 Dusun Bagek Kedok Daya Dusun Bagek Kedok Lauk Dusun Gubuk Montong Dusun Gubuk Pande Dusun Gubuk Lekok Dusun Gubuk Pernek Dusun Dasan Bagek lauk Dusun Dasan Bagek Daya 4). DESA TEKO    KODE POS : 83654 Dusun Teko Daya Dusun Teko Lauk Dusun Pedangeran Dusun Bagek Anjar 5). DESA KERUMUT    KODE POS : 83654 Dusun Benteng Dusun Kerumut Dusun Toron Dusun Dasan Lendang Dusun Gubuk Daya 6). DESA ANGGARAKSA    KODE POS : 83654 Dusun Mudung Barat Dusun Mudung Timur Dusun Aik Dalem Dusun Sangkar Sukun 7). DESA POHGADING    KODE POS : 83654 Dusun Gubuk Daya Dusun Gubuk Timuk Dusun Gubuk Tengak Dusun Gubuk Lauk Dusun Bubur Gadung Dusun Ded

Daftar Nama Desa dan Dusun di Kecamatan Aikmel Kabupaten Lombok Timur

Daftar nama desa dan dusun di Kecamatan Aikmel Kabupaten Lombok Timur 1). DESA AIKMEL    KODE POS : 83653 Dusun Cepak Daya Dusun Batu Belek Dusun Kampung Remaja Dusun Kampung Karya Dasan Beruk Dusun Kampung Karya Barat Cepak Lauk 2). DESA AIKMEL BARAT    KODE POS : 83653 Dusun Banjarsari Dusun Pungkang Daya Dusun Pungkang Lauk Dusun Pungkang Daya Baru Dusun Banjarsari Lauk 3). DESA AIKMEL TIMUR    KODE POS : 83653 Dasan Bagek Timur Dasan Bagek Barat Dusun Cepak Timur 4). DESA AIKMEL UTARA    KODE POS : 83653 Dasan Lian Lauk Dasan Lian Daya Dusun Aik Asak Dusun Karang Petak Dasan Lian Daya Barat 5). DESA AIK PERAPA    KODE POS : 83653 Dusun Aik Perapa Dusun Sempur Daya Dusun Sempur Lauk Dusun Otak Ree 6). DESA TOYA    KODE POS : 83653 Dusun Toya Lauk Dusun Toya Daya Dusun Peneda Dusun Aik Lomak Dusun Daarul Ikhsan Dusun Al-Muttaqin Dusun Pertemuan Dusun Montor Lekong Dusun Kekuang 7). DESA KEMBANG KERANG    KODE POS : 83653