Langsung ke konten utama

Gema Selaparang Jawab Kegelisahan Warga Senanggalih-Sambelia

Lombok Timur, SK - Begitulah tanggapan yang disampaikan Sekdes Senanggalih, Sugita Jiwantara, setelah melihat kehadiran Satgas COVID-19 Gema Selaparang turun langsung  melakukan penyemprotan disinfektan menyasar rumah warga dan tempat ibadah mulai dari Desa Senanggalih, Sambelia, Bagik Manis dan juga Sugian, Kecamatan Sambelia, Lombok Timur.
Gema Selaparang juga membagikan ratusan masker kepada warga dan juga pengguna jalan di depan Koramil Sambelia, Ahad (29/3/2020).

Sehari sebelumnya, Pemdes Senanggalih sudah melakukan Fogging memberantas nyamuk aedes di wilayahnya bersama LAKSA. Dan kini, warga Senanggalih kembali mendapat bantuan penyemprotan disinfektan dari Gema Selaparang sebuah lembaga sosial terbesar di bagian Utara, Lombok Timur.

"Terima kasih kami sampaikan kepada Gema Selaparang yang telah turun membantu pemerintah lakukan penyemprotan di desa kami," kata Sugita, pada Jurnalis Speaker Kampung.

Begitupula disampaikan Kades Senanggalih, H. Suparlan. Setiap hari kontinyu turun lapangan meninjau dan menghimbau warganya agar mengisolasi diri terutama warga yang sudah teridentifikasi Orang Dalam Pemantauan (ODP).

"Saya ucapkan terimakasih kepada Gema Selaparang telah berkontribusi lakukan penyemprotan disinfektan mencegah COVID-19 di Senanggalih," ungkap Suparlan.

Jika mengharapkan pemerintah yang membantu penyemprotan pencegahan penularan COVID-19  ini menurutnya mungkin lambat akan bertindak. Dengan kehadiran Gema Selaparang ini sebagai motivasi kepada instansi pemerintah bagaimana pemerintah bisa cepat dalam mengambil tindakan kedaruratan. (Ggar)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kacang Komak Sayuran Populer Warga Lombok

Suela. SK _ Kacang komak merupakan jenis sayur popular masyarakat pedesaan. Kacang-kacangan ini dibudidayakan oleh petani pada musim penghujan hingga dapat dipanen sampai dengan musim kemarau tiba.

Daftar Nama Desa dan Dusun di Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur

Berikut nama desa dan dusun dari 15 desa di Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur. 1). DESA BAGEK PAPAN    KODE POS : 83654 Dusun Tongtong Suit Dusun Bampak Dusun Bagik Papan 2). DESA TANAK GADANG   KODE POS : 83654 Dusun Temanjor Dusun Temanjor Timur Dusun Tegaron 3). DESA APITAIK    KODE POS : 83654 Dusun Bagek Kedok Daya Dusun Bagek Kedok Lauk Dusun Gubuk Montong Dusun Gubuk Pande Dusun Gubuk Lekok Dusun Gubuk Pernek Dusun Dasan Bagek lauk Dusun Dasan Bagek Daya 4). DESA TEKO    KODE POS : 83654 Dusun Teko Daya Dusun Teko Lauk Dusun Pedangeran Dusun Bagek Anjar 5). DESA KERUMUT    KODE POS : 83654 Dusun Benteng Dusun Kerumut Dusun Toron Dusun Dasan Lendang Dusun Gubuk Daya 6). DESA ANGGARAKSA    KODE POS : 83654 Dusun Mudung Barat Dusun Mudung Timur Dusun Aik Dalem Dusun Sangkar Sukun 7). DESA POHGADING    KODE POS : 83654 Dusun Gubuk Daya Dusun Gubuk Timuk Dusun Gubuk Tengak Dusun Gubuk Lauk Dusun Bubur Gadung Dusun Ded

Daftar Nama Desa dan Dusun di Kecamatan Aikmel Kabupaten Lombok Timur

Daftar nama desa dan dusun di Kecamatan Aikmel Kabupaten Lombok Timur 1). DESA AIKMEL    KODE POS : 83653 Dusun Cepak Daya Dusun Batu Belek Dusun Kampung Remaja Dusun Kampung Karya Dasan Beruk Dusun Kampung Karya Barat Cepak Lauk 2). DESA AIKMEL BARAT    KODE POS : 83653 Dusun Banjarsari Dusun Pungkang Daya Dusun Pungkang Lauk Dusun Pungkang Daya Baru Dusun Banjarsari Lauk 3). DESA AIKMEL TIMUR    KODE POS : 83653 Dasan Bagek Timur Dasan Bagek Barat Dusun Cepak Timur 4). DESA AIKMEL UTARA    KODE POS : 83653 Dasan Lian Lauk Dasan Lian Daya Dusun Aik Asak Dusun Karang Petak Dasan Lian Daya Barat 5). DESA AIK PERAPA    KODE POS : 83653 Dusun Aik Perapa Dusun Sempur Daya Dusun Sempur Lauk Dusun Otak Ree 6). DESA TOYA    KODE POS : 83653 Dusun Toya Lauk Dusun Toya Daya Dusun Peneda Dusun Aik Lomak Dusun Daarul Ikhsan Dusun Al-Muttaqin Dusun Pertemuan Dusun Montor Lekong Dusun Kekuang 7). DESA KEMBANG KERANG    KODE POS : 83653