Langsung ke konten utama

Pengurus LPTQ Kecamatan Sambelia, Susun Agenda Seleksi Calon Peserta MTQ

Lombok Timur, SK - Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) merupakan lembaga yang berperan melakukan pelatihan dan pembinaan kepada masyarakat (khususnya umat Islam) dalam Tilawah Al Qur'an. 


LPTQ sebagai nakhoda pengembangan Al Qur'an harus memiliki komitmen dalam mendidik generasi penerus sehingga tercapai tujuan membumikan Al Qur'an di Lombok Timur. Pengurus LPTQ juga diharap bisa menjalin kerjasama dengan semua stakeholder baik lembaga pemerintah, keagamaan maupun pemuda yang ada di wilayahnya.


Niat luhur Bupati Lombok Timur yang ingin membumikan Al Qur'an di Bumi Patuh Karya, patut diacungkan jempol. Semua pengurus LPTQ yang sudah dibentuk baik di tingkat Kabupaten/kota hingga tingkat kecamatan diharap bisa bekerja kolaboratif.


Untuk merealisasikan impian itu, pengurus LPTQ tingkat Kecamatan Sambelia yang diketuai oleh Sekcam Sambelia, Abdul Rakhman, SE sudah mulai menyusun beberapa agenda seleksi bersama pengurus dan anggota lainnya.


Dalam rapat kerja yang berlangsung di kantor camat Sambelia, Rabu (7/7) Abdul Rakhman berharap kepada pemerintah desa serta pembina TPQ di masing-masing wilayah agar bisa bekerja sama dalam melakukan seleksi tingkat desa. 


Salah satu contoh kata Sekcam, Kepala Desa Sugian, Lalu. Mustiadi, sudah mulai memberikan penekanan kepada semua pembina TPQ agar melakukan pelatihan, pembinaan dan seleksi kepada santri/santriwati untuk menyongsong MTQ tingkat Kabupaten nanti. 


"Pemerintah Desa Sugian sudah siap melakukan seleksi peserta tingkat desa. Kadesnya sudah memberikan penekanan kepada semua pembina TPQ. Hal yang sama juga kita harapkan pada kades desa lainnya" kata Sekcam.


Hasil seleksi tingkat desa itu kemudian nanti akan di adu lagi di tingkat kecamatan pada bulan September mendatang dengan peserta dari desa lain. Hasil seleksi tingkat kecamatan tersebut kemudian akan dipertandingkan di tingkat kabupaten pada bulan berikutnya.


Pelindung/penasehat LPTQ tingkat kecamatan sekaligus camat Sambelia, Ishak, SH mengatakan, pelaksanaan seleksi tingkat desa menurutnya adalah langkah yang tepat untuk melihat layak atau tidaknya peserta itu mengikuti lomba. Disinilah peran pengurus LPTQ untuk melakukan pelatihan dan pembinaan. 


"Sebenarnya yang menjadi permasalahannya adalah keistiqomahan kita saja dalam melakukan pelatihan dan pembinaan," kata camat.

Camat juga menekankan kepada ketua LPTQ agar intens melakukan komunikasi dengan semua pemerintah desa agar mereka bergairah untuk mengadakan seleksi Tilawatil Qur'an tingkat desa. "Kalau masalah dana jangan terlalu dipikirkan," katanya lagi.


Kapolsek Sambelia, IPTU. Ahmad Yani, yang juga pelindung/penasehat LPTQ dalam rapat kerja itu menambahkan, sejak tahun 2018 lalu katanya, wacana seperti ini sebenarnya sudah digaungkan. 


Namun, seiring berganti kepemimpinan wacana itu selalu gagal. Dan pada tahun ini Kapolsek berharap agar jangan sampai gagal. 


"Kita berharap siapapun pemimpin (camat) jangan sampai gagal lagi," tutupnya. (Ggar)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kacang Komak Sayuran Populer Warga Lombok

Suela. SK _ Kacang komak merupakan jenis sayur popular masyarakat pedesaan. Kacang-kacangan ini dibudidayakan oleh petani pada musim penghujan hingga dapat dipanen sampai dengan musim kemarau tiba.

Daftar Nama Desa dan Dusun di Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur

Berikut nama desa dan dusun dari 15 desa di Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur. 1). DESA BAGEK PAPAN    KODE POS : 83654 Dusun Tongtong Suit Dusun Bampak Dusun Bagik Papan 2). DESA TANAK GADANG   KODE POS : 83654 Dusun Temanjor Dusun Temanjor Timur Dusun Tegaron 3). DESA APITAIK    KODE POS : 83654 Dusun Bagek Kedok Daya Dusun Bagek Kedok Lauk Dusun Gubuk Montong Dusun Gubuk Pande Dusun Gubuk Lekok Dusun Gubuk Pernek Dusun Dasan Bagek lauk Dusun Dasan Bagek Daya 4). DESA TEKO    KODE POS : 83654 Dusun Teko Daya Dusun Teko Lauk Dusun Pedangeran Dusun Bagek Anjar 5). DESA KERUMUT    KODE POS : 83654 Dusun Benteng Dusun Kerumut Dusun Toron Dusun Dasan Lendang Dusun Gubuk Daya 6). DESA ANGGARAKSA    KODE POS : 83654 Dusun Mudung Barat Dusun Mudung Timur Dusun Aik Dalem Dusun Sangkar Sukun 7). DESA POHGADING    KODE POS : 83654 Dusun Gubuk Daya Dusun Gubuk Timuk Dusun Gubuk Tengak Dusun Gubuk Lauk Dusun Bubur Gadung Dusun Ded

Daftar Nama Desa dan Dusun di Kecamatan Aikmel Kabupaten Lombok Timur

Daftar nama desa dan dusun di Kecamatan Aikmel Kabupaten Lombok Timur 1). DESA AIKMEL    KODE POS : 83653 Dusun Cepak Daya Dusun Batu Belek Dusun Kampung Remaja Dusun Kampung Karya Dasan Beruk Dusun Kampung Karya Barat Cepak Lauk 2). DESA AIKMEL BARAT    KODE POS : 83653 Dusun Banjarsari Dusun Pungkang Daya Dusun Pungkang Lauk Dusun Pungkang Daya Baru Dusun Banjarsari Lauk 3). DESA AIKMEL TIMUR    KODE POS : 83653 Dasan Bagek Timur Dasan Bagek Barat Dusun Cepak Timur 4). DESA AIKMEL UTARA    KODE POS : 83653 Dasan Lian Lauk Dasan Lian Daya Dusun Aik Asak Dusun Karang Petak Dasan Lian Daya Barat 5). DESA AIK PERAPA    KODE POS : 83653 Dusun Aik Perapa Dusun Sempur Daya Dusun Sempur Lauk Dusun Otak Ree 6). DESA TOYA    KODE POS : 83653 Dusun Toya Lauk Dusun Toya Daya Dusun Peneda Dusun Aik Lomak Dusun Daarul Ikhsan Dusun Al-Muttaqin Dusun Pertemuan Dusun Montor Lekong Dusun Kekuang 7). DESA KEMBANG KERANG    KODE POS : 83653