Langsung ke konten utama

Postingan

BPD Labuhan Pandan Bangun Kolaborasi Bersama Pemdes Menuju Desa Maju

Lombok Timur, SK - Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Labuhan Pandan, lakukan rapat kerja untuk membangun kolaborasi sebagai wujud lembaga BPD dan Pemerintah desa merupakan mitra kerjanya. Rapat koordinasi ini diikuti Sembilan orang anggota BPD yang baru beberapa bulan dilantik menggantikan BPD lama yang sudah habis masa jabatannya. Sekdes dan Kasi Keuangan hadir mewakili kepala desanya, berlangsung di Pondok Siola, Desa Labuhan Pandan, Kecamatan Sambelia, Lombok Timur, Selasa, (11/1) Ketua BPD Labuhan Pandan, Hasbullah, SP, mengatakan, dalam menahkodai BPD sekarang ini, ingin mengajak anggota dan pemerintah desa lebih maksimal dalam bekerja. Bukan berati BPD lama tidak bekerja tapi menurutnya, ada hal-hal prinsif yang harus disempurnakan. "Maaf, bukan berarti BPD lama tidak melaksanakan tugasnya dengan baik tapi kita sempurnakan agar lebih baik lagi. Nah, diawal tahun ini kami ingin melengkapi kekurangan itu sehingga kebersamaan lembaga dan desa akan berjalan seiring," kata ma